SMKN 5 Banjarmasin bekerja sama dengan PT United Tractors Tbk. menyelenggarakan kegiatan sinkronisasi kurikulum pada hari Kamis, 27 November 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan link and match antara dunia pendidikan vokasi dengan dunia usaha dan dunia industri (DU/DI).

Sinkronisasi kurikulum bertujuan untuk menyesuaikan materi pembelajaran di Konsentrasi Keahlian Teknik Alat Berat dengan kebutuhan kompetensi industri terkini, khususnya yang relevan dengan bidang keahlian di SMKN 5 Banjarmasin. Melalui kegiatan ini, sekolah dan pihak industri berdiskusi secara intensif terkait perkembangan teknologi, standar kompetensi kerja, serta kebutuhan tenaga kerja di dunia industri.
Perwakilan PT United Tractors Tbk. Bapak. Lutfi Syarifuddin menyampaikan masukan terkait kompetensi teknis maupun soft skills yang perlu dimiliki oleh lulusan SMK agar siap bersaing di dunia kerja. Selain itu,
Kepala Sekolah Bpk.Dr.Drs.Syahrir, MM berharap hasil sinkronisasi kurikulum dapat diimplementasikan secara optimal dalam proses pembelajaran. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan lulusan SMKN 5 Banjarmasin semakin selaras dengan kebutuhan industri dan memiliki daya saing yang tinggi.By- Waka Humas SMKN 5 Bjm